Penulis: Nurmala (Mahasiswi Komunikasi & Penyiaran Islam, IAIN Parepare) OPINI--- Prabowo-Gibran telah resmi terpilih sebagai presiden d...
Penulis: Nurmala (Mahasiswi Komunikasi & Penyiaran Islam, IAIN Parepare)
OPINI---Prabowo-Gibran telah resmi terpilih sebagai presiden dan wakil presiden 2024-2029. Mulai bulan Oktober mendatang, foto pasangan tersebut akan terpajang di berbagai gedung pemerintah hingga sekolah. Mereka menggantikan foto presiden dan wakil presiden saat ini Joko Widodo dan KH. Ma’ruf Amin.
Satu sampai dua pekan terakhir banyak beredar informasi
dan berita di media sosial dan media instagram bahwa foto Prabowo - Gibran
sebagai presiden dan wakil presiden terpilih pada Pilpres 2024 mulai
diproduksi, bahwa sudah di perjual belikan oleh pedagang di pasar sebagian
daerah indonesia untuk di pajang di instansi, kantor, dan di sekolah-sekolah.
Dalam vidio tersebut, tampak seorang pekerja tegah
merekatkan plastik membungkus figuran yang telah berisi foto Prabowo-Gibran.
Selain itu, terlihat juga figuran yang berisi gambaran lambang negara, yakni
Garuda Pancasila.
Informasi di media sosial dan media mainstream
menyebutkan bahwa foto Prabowo-Gibran sudah mulai di produksi, tetapi juga
sudah diperjualkan oleh pedagang di pasar berbagai daerah indonesia dengan
harga Rp.150 ribu hingga Rp.300 ribu per pasang. Tersedia berbagai ukuran dan
harga yang bervariasi untuk foto-foto Presiden Prabowo-Gibran. Mulai dari
ukuran kecil yang cocok untuk ditempatkan di meja atau dinding,hingga ukuran
besar yang dapat di gunakan untuk dekorasi ruangan yang lebih luas. Adapun
kisaran harga mulai dari Rp. 2 juta yang ukuran besar.
Seperti diketahui KPU telah menetapkan Prabowo dan Gibran
sebagai pasangan terpilih dalam Pilpres 2024. Namun pelantikan belum di umumkan
baru di lakukan nanti di bulan Oktober yang akan datang. Tetapi belum resmi di
perjualkan, sudah beredar di toko di beberapa daerah.
Bahkan penjualan foto Prsiden sudah di lakukan sebelum
mahkamah konstitusi memutuskan sidang sengketa Pilpres 2024. Tepatnya semenjak
bulan ramadan. Selain dijajakan secara langsung, foto Prabowo-Gibran sebagai
pasangan presiden-wakil presiden sudah ramai di pasar online.
Tapi begitupun, bukan berarti foto Prabowo-Gibran sebagai
Presiden dan wakil Presiden boleh diperjualkan di pasar dengan bebas, Artinya
bisa pasti foto berpigura Prabowo-Gibran sebagai Presiden-Wakil Presiden
terpilih pada Pilpres 2024 yang dijadikan oleh pedagang di pasar indonesia
merupakan informasi tidak Valid alias salah.
Banyak dari mereka menyatakan bahwa penjualan foto-foto
tersebut melonjak hingga dua kali lipat atau lebih sejak pengumuman penetapan.
Berbagai pembeli pun datang dari perusahaan,instansi pemerintah dan mayoritas
dari instansi pendidikan.
Menaggapi tren ini, beberapa penjual telah meningkatkan
persediaan foto-foto Presiden Prabowo untuk memenuhi permintaan yang meningkat.
Para pedagang berharap untuk mengambil keuntunggan dari momen politik ini dan
memuaskan minat masyarakat.
Meskipun lonjakan penjual foto-foto Presiden Prabowo
merupakan fenomena yang signifikan, banyak penjual juga menyadari bahwa tren
ini mungkin bersifat sementara.
Mereka berharap dapat memanfaatkan momentum ini sebaik
mungkin sambil tetap siap menghadapi perubahan dalam permintaan pasar di masa
mendatang.
Artinya, bisa di pastikan foto berpiguran Prabowo-Gibran
sebagai Presiden terpilih pada Pilpres 2024 yang dijadikan oleh pedagang di
berbagai pasar indonesia merupakan informasi tidak valid, jadi kemungkinan
besar pedagang menjual foto Presiden dan wakil Presiden 2024-2029,di pastikan
bahwa foto tersebut hasil editan karena belum ada foto resmi Setneg.
Sekretariat Negara baru mengeluarkan Surat Edaran tentang
foto resmi Presiden dan wakil Presiden RI sepekan sebelum pelantikan. Surat
Edaran berkop Sekretariat Negara itu di tandatanggani oleh Menteri Sekretariat
Negara dan ditujukan ke para pimpinan lembaga para kepala perwakilan RI di luar
negeri.
Sekretariat negara kemungkinan akan meminta semua lembaga
tersebut untuk mengunduh foto resmi di maksud melalui www.setneg.go.ig, supaya penggunaan foto
resmi Presiden dan wakil Presiden RI dapat di lakukan sesuai dengan ketentuan
peraturan perunang-undangan yang berlaku.
Karena itu, berdasarkan pengalaman tersebut, maka foto
resmi Prabowo-Gibran sebagai Presiden-wakil Presiden periode 2024-2029
seyogianya baru dirilis oleh setneng sepekan sebelum pelantikan mereka 20
Oktober 2024 mendatang.
Kesimpulan
Berdasarkan cek fakta di atas dapat disimpulkan bahwa
foto Prabowo-Gibran sebagai presiden -wakil presiden terpilih pada Pilpres 2024
yang diperjualbelikan oleh pedagang di pasar berbagai daerah indonesia,
sebagaimana informasi dan berita di media sosial maupun media mainstream adalah
tidak valid alias salah. Foto-foto tersebut tidak resmi. Soalnya, sekretariat
negara belum merilis foto resmi Presiden dan wakil presiden periode 2024-2029
sampai saat ini.
Tidak ada komentar