Page Nav

HIDE

Grid

GRID_STYLE

Classic Header

{fbt_classic_header}

Header

Breaking News:

latest

Mahasiswi KPI, Ikut serta KKN Mandiri Kolaborasi di Yogyakarta

Update - ---Nur Isra mahasiswi KPI IAIN Parepare ikut serta Kuliah Kerja Nyata (KKN) Mandiri Kolaborasi Kerjasama Gunung Kidul, Yogyakarta S...



Update----Nur Isra mahasiswi KPI IAIN Parepare ikut serta Kuliah Kerja Nyata (KKN) Mandiri Kolaborasi Kerjasama Gunung Kidul, Yogyakarta Se-PTKIN Indonesia yang diadakan oleh UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta. Pembekalan KKN dilaksanakan pada tanggal (09/07/2024). Sedangkan KKN dimulai pada tanggal (10/07/2024)

KKN mandiri kolaborasi kerjasama ini melibatkan seluruh PTKIN Se-Indonesia mulai dari Sumatera hingga Papua dan berkolaborasi dengan UIN Sunan Kalijaga. Kemudian beberapa posko KKN disebar di seluruh pulau Jawa.

Nur Isra mengatakan bahwa sebanyak 327 Kelompok yang sudah terbagi pada KKN ini. “Saya sebagai mahasiswa IAIN Parepare nantinya akan berkolaborasi dengan UIN Raden Intan Lampung dan UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta di Pedukuhan Jambu Desa Planjan, Kecamatan Saptosari, Kabupaten Gunung Kidul, Daerah Istimewa Yogyakarta di Kelompok 117. KKN mandiri kolaborasi kerjasama ini dibagi menjadi 327 Kelompok”, ungkapnya.

Isra melanjutkan ”Sebanyak 8 orang perwakilan dari IAIN parepare yang akan melaksakan KKN Mandiri ini dari fakultas yang berbeda-beda. Kemudian disebar di posko yang berbeda. Banyak persiapan yang dilakukan hingga tiba di lokasi KKN. Hal ini menjadi suatu pengalaman besar bagi perwakilan dari IAIN Parepare dan berharap bisa menjaga nama baik kampus IAIN Parepare” tutupnya. (ska)

Tidak ada komentar